President Director UOB Indonesia Hendra Gunawan (kiri) menyerahkan token appreciation kepada Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Makro dan Keuangan Kementerian Koordinator Bidang Ekonomi RI Ferry Irawan (kanan) dalam rangkaian acara UOB Economic Outlook 2025 “Ushering a New Dawn for A Remarkable Indonesia” di Jakarta. Rabu 25 September 2024. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Foto

UOB Economic Outlook Buka Potensi Perekonomian Indonesia

  • Pertumbuhan Indonesia yang konsisten sebesar 5 persen selama beberapa tahun terakhir menunjukkan potensi negara untuk mencapai tingkat pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi.

Foto

Panji Asmoro

UOB Indonesia memproyeksikan PDB Indonesia akan tumbuh sebesar 5,2 persen pada tahun 2024 dan 5,3 persen pada tahun 2025, didorong oleh kebijakan fiskal strategis yang tepat sasaran dan pendalaman finansial di tengah meningkatnya tantangan global. 

Bank menyampaikan optimismenya terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia pada acara tahunan UOB Economic Outlook 2025 dengan tema “Ushering a New Dawn for A Remarkable Indonesia.”

Sebagai negara dengan perekonomian terbesar di ASEAN, Indonesia siap memanfaatkan keunggulan demografis dan stabilitas politik untuk mempercepat pertumbuhan yang berkualitas tingg dan berkelanjutan. Pertumbuhan Indonesia yang konsisten sebesar 5 persen selama beberapa tahun terakhir menunjukkan potensi negara untuk mencapai tingkat pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi. 

Foto : Panji Asmoro/TrenAsia