Petugas tengah mengganti papan harga BBM di sebuah SPBU kawasan Kebun Jeruk Jakarta Barat. PT Pertamina hari ini 3 Januari 2023 pukul 14.00 menurunkan harga Pertamax,Pertamax Turbo dan Pertamina Dex. Foto : Panji Asmoro/TrenAsia
Nasional

Update Harga BBM di Seluruh SPBU dari Pertamina hingga Shell per Januari 2023

  • Seiring menurunnya harga minyak mentah dunia, badan penyalur bahan bakar minyak (BBM) yaitu Pertamina, BP,Shell, dan Vivo nampaknya kompak menurunkan harga.

Nasional

Debrinata Rizky

JAKARTA - Seiring menurunnya harga minyak mentah dunia, badan penyalur bahan bakar minyak (BBM) yaitu Pertamina, BP, Shell, dan Vivo kompak menurunkan harga.

Sebelumnya, SPBU swasta Vivo dan BP-AKR telah lebih dulu menurunakan harga BBM pada 1 Januari 2023 dan PT Pertamina (Persero) pada Selasa, 3 Januari 2023 juga mengumumkan penyesuaian harga BBM nonsubsidi, Pertamax dan Dex series.

"Alhamdulillah. Per hari ini 3 Januari 2023 Pertamina melakukan penyesuaian harga jual BBM nonsubsidi. Berlaku mulai jam 14.00 WIB nanti. Pertamax (RON 92) disesuaikan menjadi Rp12.800 per-liter atau turun Rp1.100 dari sebelumnya Rp13.900," ujar Menteri BUMN, Erick Thohir dilansir dari laman instagram pribadi pada Selasa, 3 Januari 2022.

Terbaru, Shell ikut menyusul dengan menurunkan harga pada Rabu, 4 Januari 2023. Shell Super mengalami penurunan dari Rp14.180 menjadi Rp13.030 per liter, Shell V- Power pun turun menjadi Rp13.810 per liter sebelumnya Rp15.100.

Berikut Daftar Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo dan BP per Januari 2022:

Pertamina 
Solar : Rp6.800 per liter 
Pertalite : Rp10.000 per liter 
Pertamax : Rp12.800 per liter 
Pertamax Turbo : Rp14.050 per liter 
Dexlite: Rp16.150 per liter 
Pertamina Dex : Rp16.750 per liter

Vivo 
Revvo 90 : Rp11.800 per liter 
Revvo 92 : Rp12.800 per liter 
Revvo 95 : Rp13.600 per liter

Shell 
Shell Super :Rp13.030 per liter 
Shell V-Power : Rp13.810 per liter 
Shell V-Power Diesel : Rp16.890 per liter 
Shell Diesel Extra : Rp16.310 per liter 
Shell V-Power Nitro+ : Rp 14.180 per liter

BP AKR 
BP 90: Rp12.950 per liter 
BP 92: Rp13.030 per liter 
BP Ultimate: Rp13.910 per liter 
BP Diesel: Rp16.310 per liter