<p>Karyawan melintas dengan latar layar pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin, 1 Maret 2021. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia</p>
Pasar Modal

Usai Melejit IHSG Diprediksi Naik Lagi, Rekomendasi Saham ASII, KLBF, dan KRAS

  • Analis Binaartha Sekuritas Nafan Aji Gusta Utama menyatakan bahwa sejumlah indikator menunjukkan sinyal positif pada pergerakan IHSG hari ini. Berdasarkan rasio fibonacci, support maupun resistance minimum berada pada rentang 6.256,03 – 6.351,18.

Pasar Modal

Drean Muhyil Ihsan

JAKARTA – Sejumlah sentimen positif akan mewarnai pasar modal Indonesia pada perdagangan Selasa, 2 Maret 2021. Hari ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi melanjutkan penguatan.

CEO PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan bahwa beberapa stimulus yang dikeluarkan pemerintah akan memengaruhi pergerakan IHSG. Sebab, hal itu diyakini dapat menjadi penunjang perekonomian Indonesia.

Selain itu, kata dia, masih stabilnya kondisi perekonomian Indonesia yang terlihat dari data yang telah terlansir juga turut menjadi penopang kenaikan indeks komposit. Secara teknikal, IHSG diperkirakan bergerak pada rentang 6.202 – 6.378.

“Jika IHSG dapat dipertahankan di atas resistence level terdekat, maka IHSG masih berpotensi untuk melanjutkan kenaikan jangka pendeknya. Hari ini IHSG berpotensi bergerak menguat,” ujarnya melalui riset harian yang diterima TrenAsia.com, Selasa 2 Maret 2021.

Dengan pertimbangan tersebut, William merekomendasikan sejumlah saham yang menurutnya layak dicermati bagi para investor. Di antaranya BBCA, PWON, ASII, BBNI, SMRA, KLBF, dan JSMR

Sementara itu, analis Binaartha Sekuritas Nafan Aji Gusta Utama menyatakan bahwa sejumlah indikator menunjukkan sinyal positif pada pergerakan IHSG hari ini. Berdasarkan rasio fibonacci, support maupun resistance minimum berada pada rentang 6.256,03 – 6.351,18.

“Terlihat pola upward bar yang mengindikasikan adanya potensi penguatan lanjutan pada pergerakan IHSG, sehingga berpeluang menuju ke resistance terdekat,” jelasnya.

Nafan juga membagikan sejumlah menu saham yang dapat dicermati secara teknikal dan berpotensi cuan. Antara lain ACES, AKRA, HOKI, INTP, KRAS, serta TINS.

Sebelumnya, IHSG ditutup menguat 1,55% ke level 6.338,52 pada akhir perdagangan Senin, 1 Maret 2021. Kemarin, 309 saham naik, 161 saham terkoreksi, dan 167 lainnya stagnan. (SKO)