<p>Viral di Twitter akibat tak sengaja makan babi, inilah cara yang dapat digunakan untuk mengetahui makanan yang mengandung babi agar tak keliru./Pixabay.com</p>
Gaya Hidup

Viral di Twitter Akibat Tak Sengaja Makan Babi, Ini Cara Mengetahui Makanan Mengandung Babi Agar Tak Keliru

  • Viral di Twitter akibat tak sengaja makan babi, inilah cara yang dapat digunakan untuk mengetahui makanan yang mengandung babi agar tak keliru.

Gaya Hidup

Justina Nur Landhiani

JAKARTA – Baru-baru ini, media sosial Twitter diramaikan dengan kata kunci “babi”. Hal ini karena ada postingan seorang pria yang mengalami kejadian tak terduga ketika memesan makanan melalui ojek online.

Pria tersebut memesan nasi campur yang ternyata terdapat daging babi pada makanannya. Hal ini tentu sontak mengundang komentar banyak netizen.

Postingan salah pesan makanan/Twitter.com

Bahkan tak sedikit pula yang mengritik pria tersebut karena tak teliti dan tak sempat mencari tahu perihal masakan yang mengandung babi.

Oleh karena itu, untuk Anda yang tidak dapat mengonsumsi babi, sebaiknya Anda mengetahui beberapa istilah yang digunakan untuk sebutan daging babi.

Cara tersebut tentu dapat dilakukan agar Anda tidak melakukan kekeliruan saat memesan makanan. Berikut beberapa nama babi dalam makanan yang perlu Anda ketahui.

Nama Lain Daging Babi
Daging babi sering disebut sebagai ‘pork’ dalam bahasa Inggris, sedangkan dalam bahasa Tiongkok disebut ‘bak’.

Jika babi dengan berat badan lebih dari 50 kg maka sering disebut ‘hog’, sedangkan jika kurang dari 50 kg akan disebut sebagai ‘pig’. Tak hanya itu, daging babi juga kerap disebut dengan sebutan ‘B2’.

Tak hanya itu, ‘bacon’ dan ‘ham’ juga kerap digunakan sebagai sebutan daging babi. Sedangkan sebutan ‘lard’, seringkali mengacu pada bagian lemak babi. Anda juga perlu mengetahui sebutan babi yaitu ‘Tonkatsu’, karena sering muncul pada menu ramen. Di Jepang juga ada istilah ‘yakibuta’, yaitu olahan menggunakan daging babi yang kerap menjadi toping ramen.