Visa dan UOB.jpeg
Industri

Visa dan UOB Berangkatkan Dua Nasabah ke Qatar untuk Saksikan Langsung Semifinal Piala Dunia Qatar 2022

  • Kedua nasabah tersebut memperoleh kesempatan untuk menyaksikan langsung pertandingan semifinal Piala Dunia 2022 melalui program Shop to Strike.

Industri

Idham Nur Indrajaya

JAKARTA – PT Visa Worldwide Indonesia dan PT Bank UOB Indonesia memberangkatkan dua nasabah yang beruntung ke Qatar untuk menyaksikan langsung perhelatan semifinal Piala Dunia FIFA Qatar 2022. 

Kedua nasabah tersebut memperoleh kesempatan untuk menyaksikan langsung pertandingan semifinal Piala Dunia 2022 melalui program Shop to Strike. 

Shop to Strike sendiri adalah program kartu kredit yang memberikan penghargaan kepada nasabah yang sudah memanfaatkan kartu Visa mereka.

Melalui program ini, nasabah yang terdaftar dapat memperoleh “Goal Points” atas sejumlah transaksi kartu kredit dan debit UOB Visa dengan pembelanjaan minimum sebesar Rp100.000 dalam rentang 19 September-31 Oktober 2022.

Transaksi yang dapat memberikan Goal Points kepada nasabah di antaranya transaksi luar negeri, contactless, cicilan, dan pembayaran tagihan.

Semakin besar volume transaksi, akan semakin besar juga Goal Points yang diperoleh. Nasabah yang mencetak Goal Points tertinggi pun layak untuk memperoleh grand prize berupa kesempatan untuk menonton pertandingan semifinal FIFA World Cup 2022 secara langsung di Qatar.

Executive Director Cards and Payment Head UOB Indonesia Dewi Tuegeh mengatakan, UOB dan Visa menyelenggarakan program Shop to Strike ini untuk memfasilitasi nasabah UOB untuk bisa menyaksikan langsung animo Piala Dunia 2022 yang mana kesempatan untuk hadir secara langsung di lokasi adalah suatu hal yang tidak bisa didapatkan semua orang.

“Kebetulan Visa adalah sponsor resmi daripada FIFA World Cup 2022, jadi kita bekerja sama untuk memberikan grand prize kepada pemegang kartu UOB untuk jalan-jalan langsung ke Qatar,” kata Dewi dalam konferensi pers di Senayan City, Jakarta, Rabu, 30 November 2022.

Dewi mengatakan, program Shop to Strike ini menyediakan hadiah untuk dua nasabah yang beruntung, yang mana masing-masingnya dapat mengajak satu orang lagi untuk berangkat ke Qatar. 

Ia pun menambahkan bahwa Shop to Strike adalah program yang mencerminkan upaya UOB dan Visa untuk menghadirkan rewards solution yang disesuaikan dengan kebutuhan dan preferensi yang berbeda dari para nasabah.

“Kami menawarkan sejumlah manfaat kartu yang menarik kepada para nasabah sebagai cara untuk melibatkan mereka dan memberi reward. Adapun reward ini merupakan reward yang ekslusif karena dapat berkesempatan menyaksikan FIFA World Cup Qatar 2022 secara langsung yang merupakan acara berskala dunia yang terbesar,” tutur Dewi.

Dua nasabah yang memenangkan grand prize Shop to Strike adalah William Thamrin dan Michael Sundjojo. Keduanya memperoleh dua tiket pertandingan semifinal Piala Dunia 2022.

Tidak hanya itu, kedua nasabah yang beruntung itu pun memperoleh tiket pulang pergi kelas ekonomi dari Jakarta ke Qatar, akomodasi hotel bintang lima Mondrian Doha untuk empat malam, dan uang saku dalam bentuk kartu prepaid Visa senilai US$400 (Rp6,29 juta dalam asumsi kurs Rp15.737 perdolar Amerika Serikat/AS).

Disampaikan oleh Dewi, tidak hanya memberikan hadiah berupa akomodasi untuk menonton Piala Dunia 2022 secara langsung, UOB dan Visa juga menyediakan hadiah berupa cashback sebesar Rp5 juta untuk 25 pemenang yang masih berlaku hingga 19 Desember, atau tepatnya saat Piala Dunia 2022 sudah berakhir.

Dalam kesempatan yang sama Head of Strategy Visa Indonesia Handikin Setiawan menyebutkan bahwa Visa sudah menjadi mitra resmi dari Piala Dunia FIFA 2022 sejak tahun 2007.

Handikin pun mengatakan, Piala Dunia FIFA merupakan satu dari sedikit ajang yang bisa menyatukan manusia di seluruh dunia, khususnya bagi pecinta sepak bola.

Program Shop to Strike ini pun dinilai Handikin dan pihaknya sebagai suatu langkah yang tepat untuk mengisi momentum Piala Dunia dan pemulihan aktivitas pascapandemi.

Setelah sebelumnya aktivitas masyarakat dibatasi karena virus COVID-19 yang melanda, Piala Dunia 2022 pun disoroti oleh Visa sebagai suatu momen yang bisa memenuhi kebutuhan customer, khususnya saat minat untuk perjalanan ke luar negeri semakin tumbuh. 

“Kita melihat program yang dilakukan bersama dengan mengaitkan momentum FIFA ini bisa menjawab kebutuhna customer,” ujar Handikin.