Walmart Bakal PHK 2.000 Karyawan
Dunia

Walmart Bakal PHK 2.000 Karyawan

  • Raja retail AS, Walmart Inc akan memangkas lebih dari 2.000 karyawan
Dunia
Rizky C. Septania

Rizky C. Septania

Author

WASHINGTON- Raja retail AS, Walmart Inc akan memangkas lebih dari 2.000 karyawan. PHK tersebut disebut akan berdampak pada sejumlah pekerja yang berada di lima gudang e-commerce AS.

Mengutip Bloomberg Selasa, 4 April 2023, 
PHK mencakup lebih dari 1.000 posisi di sebuah gudang di Fort Worth, Texas. Kemudian  600 pekerja di pusat pemenuhan Pennsylvania, 400 di Florida dan 200 di New Jersey. Kabar PHK tersebut juga kabarnya akan dilakukan di California dengan jumlah yang belum bisa dipublikasikan.

Bicara mengenai PHK yang akan dilakukan, Walmart menolak untuk berkomentar.

Sebelum keputusan PHK diumumkan, Walmart pernah dilaporkan meminta sejumlah karyawan untuk mencari pekerjaan baru dalam 90 hari ke depan.

Kala itu, sekitar 200 pekerja di Pedricktown, New Jersey, dan ratusan lainnya di Fort Worth, Texas, China, California, Davenport, Florida, Bethlehem, Pennsylvania dibebas tugaskan lantaran adanya pengurangan atau eliminasi pada shift malam dan akhir pekan.

PHK Walmart, bisa dikatakan menjadi pertanda gejolak lebih lanjut dalam ekonomi AS yang diprediksi oleh banyak ekonom dapat memasuki resesi tahun ini.

Ketakutan akan resesi yang akan datang telah menyebabkan sejumlah perusahaan retail mengumumkan 17.456 PHK sepanjang 2023 dibandingkan dengan 761 PHK pada periode yang sama tahun lalu.