Warung Jepun, Surganya Tempat Makan Mahasiswa Solo-Jogja
- Menu andalan yang kerap dipesan oleh pelanggan di Warung Jepun adalah paket ayam goreng yang terdiri dari ayam goreng, nasi, lalapan, tahu, tempe, sambal, dan sayuran. Ketika memesan menu ini Anda akan mendapatkan es teh gratis. Adapun menu-menu paket di warung ini dibandrol dengan harga mulai dari Rp13 ribu hingga Rp20 ribu saja.
Destinasi & Kuliner
JAKARTA - Mahasiswa biasanya akan mencari tempat makan yang ramah di kantong dan menyajikan makanan lezat. Nah salah satu tempat favorit para mahasiswa di sekitar kawasan kampus adalah Warung Jepun, sebuah warung makan dengan menu andalan ayam dan lele penyet.
Bak memanjakan para mahasiswa, Warung Jepun membuka cabangnya di area-area sekitar kampus. Untuk kota Solo misalnya, tempat makan ini memiliki dua cabang yaitu di daerah Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS) yaitu di Jl. Mojo, Jebres, Kec. Jebres, Solo dan di daerah Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) yaitu di Jl. Blewah Raya I, Karangasem, Kec. Laweyan, Solo.
Sementara untuk area Yogyakarta, Warung Jepun hadir di daerah Universitas Gadjah Mada (UGM) yaitu di Jl.Kaliurang Km 5,5 Pogung Kidul, Sinduadi, Mlati, Sleman dan di daerah Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) yaitu di Jl. Gatak Kasihan, Brajan, Tamantirto, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul.
Baca Juga: Sabet Peringkat 1 ‘Best Dumpling’ di Dunia, Cek Tempat Berburu Siomay Lezat di Solo
Jam buka Warung Jepun berbeda-beda untuk masing-masing cabang. Untuk cabang solo baik di UNS maupun UMS keduanya memiliki jam buka dari jam 07.00 hingga 16.00 WIB. Sementara untuk Warung Jepun UGM buka di dari jam 09.00-18.00 WIB dan Warung Jepun UMY buka dari jam 11.00-20.00.
Menu andalan yang kerap dipesan oleh pelanggan di Warung Jepun adalah paket ayam goreng yang terdiri dari ayam goreng, nasi, lalapan, tahu, tempe, sambal, dan sayuran. Ketika memesan menu ini Anda akan mendapatkan es teh gratis. Adapun menu-menu paket di warung ini dibandrol dengan harga mulai dari Rp13 ribu hingga Rp20 ribu saja.
Dengan harga yang begitu terjangkau, tak heran jika Warung Jepun sangat ramai dikunjungi pembeli terutama di jam-jam makan siang.
Selain paket hemat, Anda juga bisa membeli makanan di Warung Jepun secara terpisah. Beragam menu lauk yang disediakan di warung ini diantaranya adalah lele, ayam, ati, kepala, tempe, dan tahu.
Bagi Anda pecinta sayur, tersedia juga pilihan sayur gudangan, cah kangkung, dan trancam yang bisa Anda nikmati dengan membayar Rp5 ribu saja.
Adapun untuk extra menu, Anda bisa memesan terong premium, kol goreng, extra kremes, extra sambal dan mix kol terong dengan merogoh kocek sebesar Rp4 ribu saja per porsi.
Nah, bagi Anda yang menyukai makanan manis, Warung Jepun juga menyediakan pilihan menu dessert berupa puding yang dibandrol dengan harga Rp5 ribu untuk ukuran kecil dan Rp7 ribu untuk ukuran yang lebih besar.
Seperti menjawab kebutuhan para mahasiswa yang kerap menjadi seksi konsumsi untuk acara, Warung Jepun juga memberikan solusi pilihan nasi box untuk berbagai acara. Selain langsung datang ke tempat, pembeli juga bisa memesan menu-menu yang tersedia melalui chat nomer admin di masing-masing cabang.