Wintermar Offshore (WINS) Lunasi Pinjaman sebesar Rp703 Miliar kepada IFC
- Emiten pengelolaan kapal dan kepemilikan kapal PT Wintermar Offshore Marine Tbk melunasi sepenuhnya fasilitas pinjaman sebesar US$45 juta atau setara dengan Rp703 miliar dari IFC.
Industri
JAKARTA - Emiten pengelolaan kapal dan kepemilikan kapal PT Wintermar Offshore Marine Tbk melunasi sepenuhnya fasilitas pinjaman sebesar US$45 juta atau setara dengan Rp703 miliar dari IFC.
Dikutip dari keterbukaan informasi, emiten berkode saham WINS ini, memakai dana pinjaman tersebut untuk mengubah armadanya menjadi kapal bernilai lebih tinggi melalui pembelian 8 OSV.
Managing Director WINS Sugiman Layanto mengatakan, meskipun jatuh tempo pinjaman telah diperpanjang hingga tahun 2025, melalui manajemen kas yang lebih baik, perusahaan dapat melunasi pinjaman lebih awal pada Desember 2022.
"Wintermar menghargai IFC sebagai mitra yang berperan penting dalam pertumbuhan dalam pertumbuhan Wintermar," kata Sugiman dalam rilis resmi, Kamis, 8 Desember 2022.
- Siluman Su-57 Felon Rusia Mendapat Pawang Tempur Pertama
- Harga Minyak Dunia Merosot ke US$79 per Barel, Pertalite Tak Kunjung Turun
- Ambisius! Erick Akan Bubarkan 600 Anak Cucu Perusahaan BUMN
Ia mengatakan, hubungan WINS dengan IFC telah memfasilitasi pertumbuhan perusahaan menjadi pemilik serta operator kapal internasional yang diakui di industri offshore.
Adapun dengan dukungan dari IFC, WINS terus mengembangkan dan menegaskan kembali praktik terbaik dalam standar lingkungan, sosial, serta tata kelola perusahaan.
"Kami bersyukur bahwa kami dapat menyelesaikan pelunasan pinjaman lebih cepat dari jadwal pembayaran. Kami berharap dapat melanjutkan hubungan kami," ungkap Sugiman.
Sebagai informasi, WINS dalam beberapa bulan terakhir telah memulai program penambahan armada, dengan total akuisisi 2 PSV pada tahun 2021 serta 1 PSV dan 5 AHTS pada tahun 2022 melalui kas internal dan pinjaman berjangka sebesar US$14 juta.
Net gearing setelah pelunasan ini masih cukup rendah pada 8,9%, memberikan ruang untuk pertumbuhan lebih lanjut di tahun-tahun mendatang.