Korporasi

Wow! MNC Studios Milik Hary Tanoe Boyong Platform Musik Trebel ke Indonesia

  • PT MNC Studios International Tbk (MSIN) resmi melakukan investasi pada layanan musik digital asal Amerika Latin, Trebel Music
Korporasi
Drean Muhyil Ihsan

Drean Muhyil Ihsan

Author

JAKARTA – PT MNC Studios International Tbk (MSIN) resmi melakukan investasi pada layanan musik digital asal Amerika Latin, Trebel Music pascapenandatanganan Perjanjian Jual Beli Bersyarat pada 6 Januari 2022.

Trebel juga dikenal sebagai layanan musik berlisensi pertama yang menghadirkan pemutaran lagu on-demand secara offline tanpa biaya kepada penggunanya. Rencananya, perilisan operasional Trebel di Indonesia diperkirakan pada kuartal pertama tahun ini.

Melalui model pemutaran lagu secara offline yang berbasis iklan dan telah dipatenkan, Trebel memberikan layanan musik yang menjangkau pendengar musik global, dengan mengubah cara mereka mengakses musik digital tanpa biaya, tanpa memerlukan akses internet, paket data seluler yang mahal, atau paket berlanggan.

Nantinya, Trebel juga akan diintegrasikan ke dalam RCTI+ dan Vision+ yang merupakan super apps milik MNC Media. Trebel akan masuk sebagai kategori konten baru pada masing-masing platform.

Direktur MSIN, Valencia Tanoesoedibjo berharap dengan adanya fitur baru dan keunikan Trebel, dapat meningkatkan trafik pada platform perseroan. Selain itu, ia optimistis Trebel bisa mendorong inovasi industri musik Indonesia serta mempercepat fase pertumbuhan digital media entertainment perseroan.

“Kami sangat senang dengan kemitraan bersama Trebel yang sejalan dengan visi perseroan untuk senantiasa mengembangkan ekosistem digital media, dalam hal ini RCTI+ dan Vision+, untuk menjadi entertainment super app yang paling komprehensif di Indonesia,” ujarnya Senin, 31 Januari 2022.

Trebel yang mengusung model bisnis download to listen yang berbasis iklan, dipercaya semakin memaksimalkan kemampuan Grup MNC dalam menyediakan solusi baru bagi pengiklannya untuk kampanye pemasaran serta menargetkan pendengar musik di tanah air. 

Seperti diketahui, empat stasiun televisi FTA milik MNC Media telah menguasai hampir 50% belanja iklan TV FTA di dalam negeri. Trebel dipercaya untuk memaksimalkan inventory iklan yang tersedia, sekaligus meningkatkan keunikan perseroan bagi pengiklannya.

Selain itu, perseroan dan Trebel turut berencana untuk membuat top music chart, guna memajukan industri musik lokal, dengan memberikan daftar lagu secara berkala untuk lagu terbaik bagi pecinta musik di seluruh Indonesia.