Ilustrasi ekonomi digital.
Dunia

Dukung Transformasi Digital, Arab Saudi Kolaborasi dengan Turkiye dan Mesir

  • Pembicaraan tersebut merupakan cerminan komitmen Arab Saudi untuk meningkatkan kemitraan internasional dalam ranah transformasi digital.

Dunia

Bintang Surya Laksana

RIYADH - Dalam upaya mempromosikan kerja sama dalam bidang ekonomi digital, Menteri Komunikasi dan Teknologi Informasi Arab Saudi,Abdullah Al-Swaha, mengadakan pembicaraan dengan para perwakilan Mesir dan Turki di sela-sela pertemuan tingkat menteri G20 di India. Pembicaraan tersebut merupakan cerminan komitmen Arab Saudi untuk meningkatkan kemitraan internasional dalam ranah transformasi digital.

Melansir Arab News, Al-Swaha bertemu dengan Menteri Komunikasi dan Teknologi Informasi Mesir, Amr Talaat, untuk membicarakan mengenai rencana berbagai proyek penting yang bertujuan untuk mendorong partisipasi pemuda, perempuan, dan kewirausahaan. Selain itu, kedua belah pihak juga menekankan pentingnya meningkatkan kerjasama bilateral dalam bidang-bidang strategis seperti infrastruktur komunikasi dan kabel bawah laut.

Selain itu, Al-Swaha juga melakukan pertemuan dengan Menteri Perindustrian dan Teknologi Turki, Mehmet Fatih Kacir. Kedua pihak membicarakan kemungkinan peningkatan kerja sama dalam sektor teknologi baru, mendukung wirausahawan, dan mendorong pertumbuhan ekonomi digital.

Al-Swaha menyebutkan pembangunan masa depan berkelanjutan berdasarkan teknologi dan inovasi sangat penting dilakukan. Hal tersebut sesuai dengan Vision 2030 Arab Saudi dan memainkan peran penting dalam memperkuat kepemimpinan dan daya saing bangsa.

Ekonomi digital sendiri disebut Al-Swaha mempunyai potensi menciptakan lapangan kerja di masa depan dan model bisnis baru. Namun, hal tersebut juga memiliki tantangan karena tercatat sekitar 2,7 miliar orang di dunia kekurangan konektivitas internet. Selain itu terdapat juga permintaan besar terkait ilmuwan data dan spesialis keamanan siber yang masing-masing membutuhkan 4 juta orang.

Arab Saudi sendiri menurut Al-Swaha telah mencatatkan keberhasilan dalam menghubungkan 99 persen penduduknya melalui infrastruktur digital.